Peserta Didik MTsN 1 Kapuas Raih Juara KSM Propinsi

Kuala Kapuas (Inmas), Talita Najwa Afifah peserta didik MTsN 1 Kapuas berhasil meraih juara pada Kompetisi Sain Madrasah (KSM) tingkat Propinsi Kalimantan Tengah di Palangka Raya belum lama tadi. Anak yang biasa dipanggil Talita dikirim mewakili Kantor Kemenag Kabupaten Kapuas Bidang IPA, berhasil menjadi juara dua dan meraih perak.
Dirinya sangat bersyukur usaha keras selama ini ternyata membuahkan hasil. Ia mampu bersaing dengan puluhan peserta dari Kabupaten lain dan berhasil meraih juara walaupun hanya peringkat kedua atau perak.
“Alhamdhulillah, saya dapat meraih juara, ini akan menjadi motifasi untuk terus belajar dan berlatih,” ucap Talita.
Sementara Kepala MTsN 1 Kapuas, Arbainsyah mengapresiasi keberhasilan anak didiknya. Menurutnya anak didiknya layak menjadi yang terbaik, karena saat diumumkan, nilai Talita dengan peringkat satu sama, namun karena perbedaan nilai di tingkat Kabupaten maka Talita harus puas peringkat dua.
“Saya bersyukur Talita mampu tampil menjadi juara, walaupun juara 2 tapi saya yakin kemampuannya tidak berbeda dengan juara 1, sebab nilainya sama, dilihat dari waktu menyelesaikan soal Talita paling cepat dari yang lain,” beber Arbainsyah.
Dirinya mengharapkan semoga keberhasilan ini dapat menjadi pemicu bagi peserta didik yang lain untuk selalu menggali kemampuan, memperbanyak pengetahuan, sehingga akan berprestasi sesuai bakatnya masing-masing. (Andg)
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Berita Lainnya :
- Madrasah Selangkah Lebih Maju dalam Pemanfaatan Teknologi Informasi
- Guru MTsN 1 Kapuas Diajak Selalu Lakukan Perubahan
- MTsN 1 Kapuas Juara Ketrampilan Baris Berbaris
- Pesan Kakanwil Kemenag Kalteng Kepada CPNS MTsN 1 Kapuas
- Pemuda Harus memiliki Karakter Tangguh
Silahkan Isi Komentar dari tulisan berita diatas :
Komentar :
Kembali ke Atas